Perencanaan air mancur menari biasanya sangat penting pada suatu proyek air mancur. Semakin besar atau semakin rumit air mancur menari yang hendak dibangun, maka semakin dibutuhkan perencanaan air mancur yang tepat. Kami di Esparindo akan menjelaskan secara singkat tahapan pada perencanaan air mancur menari.
Perencanaan air mancur menari dapat dilakukan sendiri apabila anda telah memiliki tim yang memiliki keahlian di bidang air mancur atau setidaknya memiliki pengalaman di bidang desain air mancur dan pemasangan air mancur.
Perencanaan air mancur menari biasanya dimulai dari konsep air mancur yang diinginkan seperti apa. Biasanya pihak klien memiliki gambaran kasar atas air mancur yang diinginkan yang mungkin pernah mereka lihat saat perjalanan ke suatu tempat atau melihat melalui video, televisi atau sosial media.
Setelah konsep air mancur menari dimiliki, maka berikutnya masuk ke tahap desain air mancur menari tersebut. Untuk desain, dibutuhkan informasi lahan dan gambar lokasi yang diperuntukan bagi air mancur menari agar desain air mancur menari yang diinginkan dapat dibuat. Informasi lahan biasanya dalam bentuk denah lengkap dengan informasi dimensi-dimensi dan jarak-jarak yang akan dibutuhkan untuk menentukan posisi peletakan peralatan air mancur, batasan semburan nosel air mancur, posisi panel kontrol air mancur dan posisi peralatan filtrasi air mancur.
Tahapan desain akan menampilkan bentuk pola air mancur serta koreografi dari air mancur menari akan ditunjukan. Tahapan desain ini bisa dengan menggunakan visualisasi 2 dimensi atau 3 dimensi.
Setelah desain air mancur menari dalam bentuk 2 dimensi atau 3 dimensi telah ada maka perlu dilakukan visualisasi gerakan air mancur menari tersebut. Metode visualisasi gerakan air mancur menari yang terbaik adalah menggunakan animasi karena dengan animasi maka segala pihak dapat memastikan desain tersebut sudah sesuai dengan yang diinginkan. Untuk animasi air mancur disarankan menggunakan software yang terkini yang dapat meniru sifat air dengan tepat. Berikut ini kami tampilkan contoh animasi air mancur menari yang kurang lebih mirip dengan konsep air mancur pada gambar di atas dapat dilihat di bawah ini.
Apabila animasi air mancur telah sesuai dengan keinginan klien, maka tahapan berikutnya adalah melakukan pencarian perlengkapan air mancur yang dapat menghasilkan pola semburan yang sesuai dengan desain dan animasi air mancur menari tersebut. Langkah berikutnya akan kami bahas pada artikel berikut.
Apabila anda memerlukan bantuan baik desain, animasi atau perencanaan air mancur menari, silahkan menghubungi kami di Esparindo. Kami akan siap membantu anda. Kami memiliki pengalaman sebagai konsultan air mancur maupun kontraktor air mancur menari.